Sunday, August 7, 2011

SAYUR BOERENKOL(pengganti sayur danun singkong)

kangen sama sayur daun singkong, dikasihtau temen katanya pengganti daun singkong itu boeronkol. saya coba deh beli boeronkol, alhamdulillah..walaupun tak sama, lumayanlah unutk mengobati kerinduan.

Ingredients:
200 gr boeronkol (beli yang sudah dipotong2)
50 gr teri (apa saja)
1 siung bawang bombay (cincang halus)
1/2 bungkus santan
1 lembar daun salam
1 lembar daun jeruk
sereh
lengkuas

bumbu halus
2 siung bawang putih
2 kemiri
1 buah cabe merah

Directions:
tumis bumbu halus, masukan teri, dan bumbu lainnya,aduk sampai harum
masukan santan dan sedikit air, kasih garam dan gula
tunggu sampai mendidih, baru masukan boeronkol, aduk terus sampai boeronkol matang.
lebih nikmat tambahkan cabe rawit merah

No comments:

Post a Comment